hay sobat selamat datang kembali pada kesempatan kali ini admin akan share contoh proposal laptop
Dengan memanjatkan Puji Syukur kehadirat Allah SWT atas segala Rahmat Taufiq
dan Hidayah-Nya, sehingga penulisan Proposal Bantuan Pengadaan Laptop untuk Tenaga
Pendidik ini dapat tersusun dengan lancar.
Peralatan Tekhnologi Informasi memiliki peranan yang sangat penting dalam
meningkatkan kualitas pendidikan, terutama dalam menghadapi era keterbukaan informasi
saat ini. Kemampuan tenaga pendidik dibidang informasi dan komputer merupakan modal
besar untuk mempersiapkan generasi yang bisa bersaing dimasa yang akan datang.
Pada tingkat Sekolah Dasar adalah awal dari dimulainya peserta didik untuk
mempunyai tujuan dan keinginan yang besar untuk memiliki kemampuan dibidang
tekhnologi dan memiliki jiwa serta mentalitas yang kuat serta berbudaya oleh karna itu harus
di didik dari sejak kecil agar mentalitas peserta didik menjadi kuat.
Selain motivasi dan keinginan yang kuat dari tenaga pendidik, Peserta didik, dan
orang tua siswa, Komite merupakan modal yang kuat untuk merealisasikan tujuan dan
keinginan tersebut diatas, faktor sarana dan prasarana tekhnologi informasi yang lengkap juga
akan mendukung prestasi – prestasi akademik lain. Dengan demikian, sarana yang lengkap
akan menumbuhkan peserta didik yang bisa bersaing dibidang lain.
Dengan tersusunnya Proposal yang sederhana ini, Insya Allah dapat dipergunakan
sebagai pedoman Bapak / Ibu / Saudara / i dalam memberikan bantuan sebagaimana yang
diharapkan. Kepada semua pihak yang telah membantu terlaksanannya penyusunan proposal
ini , tidak lupa kami mengucapkan banyak terima kasih.