Banyak sekali yang bertanya mengenai apakah bisa mengganti email PTK yang di telah di verifikasi? Saya jawab bisa asalkan anda dapat menghubungi operator sekolah anda. Dan juga operator sekolah anda paham tata cara mengubah email PTK anda yang telah di verifikasi.
Namun anda perlu berhati-hati dalam melakukan perubahan data di dapodik 2021. Perubahan data dengan metode yang salah akan menambah pekerjaan anda karena akan menyebabkan data dapodid anda menjadi error dan invalid.
Perubah
an data baru-baru ini terjadi banyak sekali PTK yang ingin mengubah data email yang sudah di verifikasi.
Mungkin dengan alasan bahwa email tersebut sudah tidak lagi digunakan padahal di dapodik 2021 statusnya email tersebut masih aktif.
Oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan membahas bagaimana cara mengubah atau Menganti email PTK yang telah di verifikasi di dapodik 2021.
Mengubah email PTK verifikasi dapodik 2021
Berikut ini adalah cara ringkasnya.
- Buka aplikasi dapodik 2021
- Ke menu pengaturan dan klik manajemen pengguna
- Isi kode registrasi
- Akan muncul menu manajemen pengguna
- Pilih GTK
- Maka akan muncul Data GTK
- Double klik di data GTK yang akan diubah email-nya
- Isi email baru
- Klik simpan
- Proses selanjutnya sinkronisasi
- Cek perubahan email telah berhasil atau belum di https://sp.datadik.kemdikbud.go.id/