ari ulang tahun Korpri (Korps Pegawai Republik Indonesia) diperingati setiap tanggal 29 November. Tahun 2022 adalah peringatan HUT KORPRI yang ke-51.
Sejarahnya ditetapkannya tanggal 29 November sebagai Hari Korpri dimulai pada tahun 1971 melalui
Keputusan Presiden Nomor 82 Tahun 1971 tentang Korps Pegawai Republik Indonesia. KORPRI
sebagai satu-satunya wadah bagi Pegawai Republik Indonesia selalu berupaya terus menerus dalam
meneguhkan fungsinya sebagai perekat dan pemersatu bangsa.
Korpri juga menjaga netralitas dan profesionalisme serta berkomitmen tegak lurus terhadap
kepentingan bangsa dan negara dalam upaya mewujudkan tujuan nasional. Sejalan dengan berlakunya
Undang-undang ASN, KORPRI siap bertransformasi menjadi bagian integral dari pemerintahan yang
berperan menjaga kode etik dan standart profesi, mewujudkan jiwa korps sebagai pemersatu bangsa,
memberikan perlindungan hukum, serta mengembangkan kesejahteraan anggota.
Apa tema dan Logo HUT KORPRI 2022?
Tema HUT Korpri ke-51 Tahun 2022 adalah “KORPRI Melayani, Berkontribusi dan Berinovasi untuk Negeri”.
Tema ini bermakna harapan para anggota KORPRI tetap bersemangat dalam bekerja melayani kepentingan publik dan mewujudkan fungsinya sebagai perekat persatuan bangsa sebagai prasyarat pembangunan nasional.
Adapun logo HKN ke-58 Tahun 2022:
lihat banner Banner & logo HUT KORPRI 51 TH. 2022 (FREE CDR & PNG)