Assalamu'alaikum Wr. Wb. Salam sejahtera untuk kita semuanya, tak lupa dan takkan ada bosannya Saya ucapkan banyak-banyak terimakasih kepada Anda semuanya yang sudah mengunjungi Blog Sederhana Saya ini. Pada kesempatan ini Saya akan membahas tentang info gtk
Saat ini laman info GTK di http://info.gtk.kemdikbud.go.id/ sudah bisa diakses. Operator dan guru tentu berlomba-lomba untuk mengecek data hasil pengiriman atau sinkronisasi dapodik. Yang terutama tentu para guru yang sudah sertifikasi ingin mengecek validitas data benarkah sudah data yang diinput di aplikasi dapodik. Selain itu tujuannya tak lepas pula untuk mengecek SK Tunjangan Profesi (SKTP).
Untuk login ke Info GTK silakan menuju link
http://info.gtk.kemdikbud.go.id/
Klik Login langsung ke GTK, isikan username atau email dan password serta kode berupa huruf besar.
Berbeda dengan cara login tahun ajaran sebelumnya, login info GTK bisa menggunakan NUPTK atau NRG. Namun untuk tahun ajaran 2021 2022 semester ini wajib menggunakan akun PTK. Adapun akun yang digunakan adalah akun PTK yang sudah diinput dan dibuat di aplikasi dapodik. Usernya berupa email pribadi guru dan password. Jadi silakan minta ke operator dapodik kalau mau mengecek Info GTK secara mandiri.